Prop2GO

We've something nice for you
Please wait...

Bentuk Kawasan Superblok di Korea Ini Unik

Bentuk Kawasan Superblok di Korea Ini Unik

Prop2GONews - Salah satu ajang bergengsi di Korea yakni Korean Architecture Award 2016 menobatkan sebuah kawasan superblok, di Gangnam District, Seoul, Korea Selatan yang memiliki bentuk unik sebagai pemenang kategori Collective Housing.

Seperti dilansir dari Property Report, Selasa (1/11/2016), kawasan superblok tersebut merupakan Gangnam A5 Residential garapan pengembang Korea Land & Housing Development yang didesain oleh arsitek Frits van Dongen.

Unik karena arsitek merancang bangunan yang mencakup 5 tower. Tapi tower-tower tersebut memiliki bentuk struktur yang berbeda dan tidak merata tiap towernya.

Tower-tower tersebut memiliki total luas bangunan 180.000 meter persegi. Masing-masing memiliki karakteristik struktur yang berbeda. Namun semua bangunan memiliki ruang publik di tengah-tengah tower yang sudah dirancang untuk memaksimalkan masuknya sinar matahari ke dalam public space tersebut.

Proyek ini terletak di salah satu kawasan paling berkelas di Seoul. Kendati begitu pengembang menawarkan proyek ini sebagai proyek terjangkau untuk keluarga berpenghasilan rendah. Proyek ini juga memiliki kapasitas ruang parkir hingga 1.600 kendaraan.

  • Share